Baby Cumi Cabe Hijau Saus Tiram. |
Menu makan malam..tadi sore Yodha makan bihun buat Yodha cemilan 🤣🤣 "Apa bihun banyak tadi habis mba kok udah masak lagi? "
Sebelum di tanya..jawab dulu...😂😂 "Habis, wong separo saya kasih ke pak tukang yang kerja di rumah...😘😘" Jadi malam ini masak sreng2 yang cepat aja..tumis baby cumi cabe hijau saus tiram.
Ini cumi pakai baby cumi fresh, kemaren beli di pasar kok ada seger2 , 1/2 kg 20 rb. Terus beli cumi seger, tintanya kan aku simpan, nah aku campur untuk masak baby cuminya ini, jadi bisa hitam ya ini.
Bahan :
- 500 gram cumi kecil
- 100 gram kepala cumi yang masih ada tinta nya
- 50 -100 gram cabe hijau ( sesuai selera pedasnya)
- 6 bawang merah, 3 bawang putih, iris tipis
- 2 cm jahe, iris tipis saja
- 4 tomat hijau, potong2
- 50 ml air
- 1 sdk mkn saus tiram IG @saustiramcappanda
- 2 sdk mkn kecap manis ( sesuai selera )
- 1/2 sdk teh gula pasir
- 1/2 sdk teh merica bubuk
Cara membuat:
- Tumis bawang merah dan putih
- Masukkan cabe dan jahe,
- Masukkan kepala cumi, baby cumi dan air
- Masukkan semua bumbu lain
- Masak hingga meresap
Note :
Karena saus tiram sudah gurih asin, pemakaian garam optional ya..jika suka masakan lebih asin ya boleh di tambah garam.
Jika tidak ada baby cumi, ganti cumi biasa beserta tintanya jangan di buang. Tinta ini bikin masakan tambah enak dan sedep
Pilih cumi fresh ya agar tidak amis.
0 Response to "Baby Cumi Cabe Hijau Saus Tiram."
Posting Komentar