Tongseng merupakan masakan khas Sukoharjo. Masakan tersebut juga dapat Anda temukan dengan mudah di dekat wilayah tersebut. Solo, misalnya.
Pada umumnya, tongseng memang dibuat dari daging sapi atau daging kambing. Terkadang pula yang dimasak tongseng adalah ayam dan bebek. Tapi, kali ini County of Food akan memperkenalkan varian baru dari kuliner tongseng. Yaitu, tongseng ikan nila.
Tongseng ikan nila ini tak kalah enak dengan tongseng pada umumnya. Tak percaya? Siimak resep tongseng ikan nila gurih menggoda selera.
Bahan untuk memasak tongseng ikan nila gurih menggoda selera:
1. 1 kilogram ikan nila, bersihkan, dikerat kemudian digoreng hingga kering dengan sebelumnya dibumbu air jeruk nipis, garam, dan lada putih secukupnya.
2. 1 liter santan yang dibuat dari 0,5 butir kelapa parut.
3. 300 gram kol, potong dengan ukuran sesuai selera.
4. 3 buah tomat merah, masing-masing dipotong menjadi 4 bagian.
5. 15 buah cabai rawit utuh.
6. 3 utas daun bawang, potong-potong.
7. 2 sendok makan minyak sayur untuk menumis.
//
Bumbu tongseng ikan nila gurih menggoda selera:
1. 2 lembar daun salam.
2. Lengkuas seukuran 2 sentimeter.
3. 1 batang serai, gunakan bagian putihnya saja, kemudian dimemarkan.
4. Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
5. 5 sendok makan kecap manis.
6. 9 siung bawang merah, iris tipis.
Bumbu yang harus dihaluskan:
1. 9 siung bawang putih.
2. 18 siung bawang merah.
3. Jahe seukuran 4 sentimeter.
4. Kunyit seukuran 9 sentimeter, dibakar.
5. 9 butir kemiri yang sudah disangrai.
6. 2 sendok teh ketumbar.
//
Pelengkap:
1. 2 sendok makan bawang merah goreng.
2. Lada putih bubuk untuk taburan.
3. Kecap manis.
4. 2 buah jeruk nipis, potong-potong.
Tips:
1. Pelengkap yang digunakan boleh disesuaikan selera.
2. Jumlah cabai yang digunakan boleh disesuaikan selera.
Cara memasak tongseng ikan nila gurih menggoda selera:
1. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
2. Tumis bawang merah sampai harum.
3. Tambahkan bumbu yang sudah dihaluskan, daun salam, lengkuas, dan serai, tumis sampai harum dan matang.
4. Tuangkan santan, masak sambil diaduk sesekali sampai menguap.
5. Tambahkan semua bahan dan bumbu yang belum digunakan, masak sambil diaduk sampai meletup-letup.
6. Masukkan ikan nila yang sudah digoreng, masak sambil diaduk sampai meresap, angkat.
7. Pindah ke wadah saji, tambahkan pelengkap, tongseng ikan nila gurih menggoda selera sudah bisa dinikmati. Simak juga resep gulai kepala ikan nila nikmat atau resep sup ikan nila kuah spesial asam segar.
Resep tongseng ikan nila gurih menggoda selera ini cukup untuk 8 porsi.
0 Response to "Resep Tongseng Ikan Nila Gurih Menggoda Selera"
Posting Komentar